Selasa, 03 April 2012

Tiga Walikota Indonesia Menjadi Nominator Walikota Terbaik Dunia

Tepat pada tanggal 1 April 2012 kemarin, The City Mayors Foundation mengeluarkan nominasi penerima penghargaan untuk walikota terbaik dunia 2012. Para nominator tersebut, 15 dari Amerika Utara, 12 Amerika latin, 24 Eropa, 17 Asia, 3 dari Australia, dan 6 nominator dari Afrika, total 77 nominator. Di antara 17 nominator Asia, tiga diantarannya adalah walikota Solo Djoko Widodo, walikota Surabaya Tri Rismaharini, dan gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo.


Pengajuan nominator walikota dilakukan berdasarkan dukungan, baik secara individu maupun organisasi hingga pertengahan Mei 2012. Data nama-nama yang diajukan akan diperbahrui melalui situs www.worldmayor.com dan juga melalui twitter. Nantinya nama-nama yang telah diajukan akan diseleksi menjadi 25 orang pada awal juni 2012. Dan pemenang penghargaan akan diumumkan pada awal Desember 2012.


Jokowi mengaku tidak ada yang istimewa dengan nominasi tersebut. “Saya biasa-biasa saja. Saya juga tidak tahu siapa mereka. Mau dinilai baik, sedang, atau tidak, juga tidak masalah,” kata pria yang biasa dipanggil Jokowi ini di kediamannya, Solo (2/4).  Beliau berpendapat bahwa penilaian kinerja yang paling baik hanyalah dari rakyat.
Demikian halnya Syahrul Yasin, beliau menyerahkan penilaiannya pada masyarakat. Baginya, yang paling penting adalah bekerja keras untuk rakyat. “Saya kerja. Saya jamin 100 persen, kerja keras saya untuk rakyat,” tegasnya.
Tri Rismaharini justru merasa khawatir dengan nominasi walikota dunia itu, khawatir akan menjadi lemah dan sombong. “Yang penting dan prioritas bagi saya adalah melayani masyarakat Surabaya. Penghargaan itu bukan utama,” katanya di Balai Kota Surabaya, (2/4).

0 komentar:

Posting Komentar

Total Tayangan Halaman

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More